Prediksi Pertandingan Chelsea vs Manchester City 25 November 2012

Prediksi Skor Chelsea vs Manchester City

Prediksi Bola - Prediksi Pertandingan Chelsea vs Manchester City 25 November 2012. Pada empat pertemuan kedua tim selama dua musim terakhir ini di Premier League, tim tuan rumah tercatat selalu menang atas tim tamu. Terakhir kali City meraih kemenangan di Stamford Bridge, pada bulan Februari 2010 lalu dengan skor 4-2.

Laga ini akan menjadi laga perdana Rafael Benitez sebagai pelatih baru Chelsea. Benitez ditunjuk menjadi suksesor Roberto Di Matteo, yang dipecat setelah Chelsea kalah dari Juventus di Liga Champions.

Bentez sudah pernah menghadapi tim asuhan Roberto Mancini sebelumnya, ketika Liverpool menghadapi Inter Milan di perdelapan final Liga Champions 2007/08. Saat itu Liverpool menang 1-0 di Milan, dan menang 2-0 di Anfield.

Di Premier League, Benitez bersama Liverpool juga pernah menghadapi City asuhan Mancini pada bulan Februari 2010. Saat itu kedua tim bermain imbang tanpa gol di Etihad Stadium.

Chelsea belum beranjak dari peringkat-3 klasemen dengan 24 poin dari 12 laga, terpaut empat poin dari City di puncak klasemen. Terakhir Chelsea dikalahkan West Bromwich 1-2.

Chelsea gagal meraih kemenangan di empat laga terakhirnya di Premier League, dengan dua kekalahan dan dua imbang. Chelsea juga selalu kebobolan dari tujuh laga terakhirnya di Premier League.

Chelsea belum pernah gagal mencetak gol di Stamford Bridge musim ini. Dari total 4 gol yang dicetak Fernando Torres, 3 diantaranya tercipta di Stamford Bridge.

City menjadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan di Premier League musim ini. City juga memiliki lini pertahanan terbaik, baru kebobolan 10 gol dari 12 laga.

Sebanyak 16 dari total 25 gol City tercipta di 30 menit terakhir pertandingan.

City tidak pernah mencetak gol lebih dulu di lima laga tandang terakhirnya di Premier League. City malah selalu kebobolan lebih dulu pada empat laga tandang sebelum bermain imbang 0-0 melawan West Ham United.

Bintang Chelsea Juan Mata dan Eden Hazard telah mencatat total 11 assists di Premier League sejauh ini.

Head To Head Chelsea vs Manchester City :
  • 12 Agu 2012 Chelsea 2-3 Manchester City (FACS)
  • 22 Mar 2012 Manchester City 2-1 Chelsea (EPL)
  • 13 Des 2011 Chelsea 2-1 Manchester City (EPL)
  • 20 Mar 2011 Chelsea 2-0 Manchester City (EPL)
  • 25 Sep 2010 Manchester City 1-0 Chelsea (EPL)
5 Pertandingan Terakhir Chelsea :
  • 21 Nov 2012 Juventus 3-0 Chelsea (UCL)
  • 17 Nov 2012 West Bromwich Albion 2-1 Chelsea (EPL)
  • 11 Nov 2012 Chelsea 1-1 Liverpool (EPL)
  • 08 Nov 2012 Chelsea 3-2 Shaktar Donetsk (UCL)
  • 03 Nov 2012 Swansea City 1-1 Chelsea (EPL)
5 Pertandingan Terakhir Manchester City :
  • 22 Nov 2012 Manchester City 1-1 Real Madrid (UCL)
  • 17 Nov 2012 Manchester City 5-0 Aston Villa (EPL)
  • 11 Nov 2012 Manchester City 2-1 Tottenham Hotspur (EPL)
  • 07 Nov 2012 Manchester City 2-2 Ajax Amsterdam (UCL)
  • 04 Nov 2012 West Ham United 0-0 Manchester City (EPL)
Prediksi skor pertandingan Chelsea vs Manchester City adalah : Chelsea 1-1 Manchester City. Pertandingan Chelsea vs Manchester City akan berlangsung pada hari minggu malam, jam 23:30 WIB.

Sumber: DEWABOLA.info

Belum ada komentar untuk "Prediksi Pertandingan Chelsea vs Manchester City 25 November 2012"

Posting Komentar